Yayasan Indo Global Mandiri (IGM) Beri Pembinaan Rutin Bagi Penghuni Dormitory Universitas

IGMTVnews.com —– Seluruh penghuni Dormitory Universitas Indo Global Mandiri (UIGM) mengikuti Program Pembinaan Mental dan Karakter, di Lantai I Dormitory UIGM (24/10).

Kegiatan ini menandai komitmen UIGM dalam membentuk mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki mental kuat, karakter positif, dan kedisiplinan tinggi.

Program ini merupakan bagian dari upaya universitas untuk menciptakan lingkungan asrama yang kondusif dan suportif bagi pengembangan diri mahasiswa.

Wakil Ketua Yayasan sekaligus Pengelola Dormitory UIGM, Dr. H. Chandra Satria, S.E., M.Si, menjelaskan jika kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan rutin universitas. Ia menekankan bahwa pembangunan karakter dan mental adalah kunci bagi kesuksesan mahasiswa di masa depan, baik dalam studi maupun karier.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan rutin universitas untuk meningkatkan mental, karakter, dan kedisiplinan penghuni dormitory,” ujar Chandra.

Program pembinaan ini, lanjutnya, dirancang dengan serangkaian kegiatan interaktif dan edukatif yang bertujuan untuk menguatkan aspek mental dan karakter penghuni. Materi yang akan disampaikan meliputi manajemen diri, etika berinteraksi, tanggung jawab sosial, serta pentingnya disiplin dalam kehidupan sehari-hari.

“Tentunya melalui program ini, para mahasiswa dapat mengembangkan sikap positif, kemandirian, dan kemampuan adaptasi yang tinggi, yang semuanya merupakan bekal berharga dalam menjalani kehidupan kampus dan setelah lulus nanti,” pungkasnya. (andhiko ta)