by

Tarhib Ramadan SMA LTI IGM, Jalani Ibadah Puasa dengan Riang Gembira

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– SMA LTI Indo Global Mandiri (IGM) menyambut kedatangan bulan Ramadan tahun 2024/1445H ini dengan kegiatan tarhib ramadan.

Tarhib ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur atas karunia dan nikmat yang diberikan Allah SWT, sehingga umat manusia bisa kembali merasakan keberkahan bulan suci Ramadan tahun ini.

Di hadapan seluruh warga sekolah SMA LTI IGM, dalam tausyiahnya, Anggota Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Palembang, Ustaz Hadi Zamzami, S.Pdi berharap, siswa siswi SMA LTI IGM wajib menyambut datangnya bulan suci Ramadan dengan riang gembira. Mengingat Ramadan merupakan bulan mulia dan tempat mencari pahala sebanyak banyaknya.

“Jangan sampai ramadan lewat begitu saja tanpa bermakna. Maka anak anak kita harus dibekali dengan ilmu seperti rukun puasa dan syarat sah puasa, apa saja yang membatalkan puasa dan keutamaan lainnya,” ujarnya.

Ia berharap, setiap insan yang ada di SMA LTI IGM dapat menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang lain.

“Jadilah sebutir gula di padang pasir, dimanapun, menjadi idola bagi orang lain. Karena kebaikan yang kita tanamkan akan berguna, baik untuk diri pribadi, bangsa dan negara. Jadilah anak yang menyejukkan padangan hati dan orang tuanya,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed