by

Pondok Pesantren Modern IGM Al-Ihsaniyah Gelar Khutbatul ‘Arsy Bagi Santri Baru

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Sambutan selamat datang dilakukan seluruh keluarga besar Pondok Pesantren Modern Indo Global Mandiri (IGM) Al-Ihsaniyah, Rabu (24/8/2022).

Santriwan – santriwati baru mengikuti pekan perkenalan Khutbatul ‘Arsy tahun ajaran 2022.

Kegiatan ini mengenalkan pesantren kepada masyarakat pesantren baik masyarakat yang baru saja menghirup udara di pesantren maupun yang sudah lama, supaya mereka lebih mengenal kembali, memahami kembali dan menjiwai kembali jiwa-jiwa pesantren.

Menurut Pimpinan Ponpes Modern IGM Al-IhsaniyahKH Syofwatillah Mohzaib, Khutbatul Arsy, menurut istilah bahasa dari definisi tersebut adalah Khutbah yang dilaksanakan di atas langit, artinya yang berkhutbah di atas langit, yang mendengarkan di atas langit. Karena yang disampaikan tentang nilai-nilai pesantren, jiwa-jiwa pesantren yang di dalamnya di dasari oleh Al-Qur’an dan Al-Hadits. Artinya, kegiatan ini sangat mulia, memberikan bekal kepada santri tentang kehidupan pesantren , arti perjuangan, arti kehidupan dan arti keilmuan.

“Selamat datang kepada santri baru. Berikan kemampuan terbaik untuk menjadi alumni yang bisa memberikan kontribusi bagi agama, keluarga dan negara,” katanya kepada IGMTVnews.com.

Menurutnya, menuntut ilmu di ponpes, kita tidak hanya belajar ilmu pengetahuan umum saja, melainkan diajarkan berbagai macam keilmuan bahkan ilmu hidup dan kehidupan. “Ini mahal, tidak semua dari teman teman kita diberi kesempatan untuk menimba ilmu di pondok pesantren,” ujarnya.

Dalam pekan perkenalan itu, santriwan dan santriwati menampilkan pertunjukan nasyid, tari daerah, campur sari, tari saman dan penampilan pencak silat dari Persatuan Silat IGM Al-Ihsaniyah. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed