IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Jelang tahun akademik 2023-2024, peminat calon mahasiswa yang membidik Program Beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah untuk menempuh pendidikan di Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis dan Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri (IGM) mengalami peningkatan yang cukup signifikan.
Kepala Badan Penjamin Mutu (BPM) Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis dan Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri (IGM), Doly Nofiansyah, SE, M.Si mengatakan, pada 2023 ini, STEBIS IGM sudah memasuki tahun ketiga mendapatkan program KIP Kuliah dari Kemenag RI.
Ia mengatakan, selang satu minggu sejak diumumkannya penerimaan KIP Kuliah oleh Kemenag RI, setidaknya 130 orang mendaftarkan diri melalui sistem aplikasi yang sebelumnya telah disiapkan.
“Ini merupakan respons yang positif dari masyarakat yang ingin bergabung dengan sekolah di bawah naungan Yayasan Indo Global Mandiri ini,” kata Dolly kepada IGMTVnews.com.
Ia menyebut jika keberadaan beasiswa KIP Kuliah ini sangat bermanfaat dan penting bagi calon mahasiswa. Sebab, beasiswa ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat Sumatera Selatan. “Dapat meringankan beban orang tua calon mahasiswa untuk soal biaya. Terlebih jika ada yang terbentur soal biaya, akan difasilitasi oleh KIP Kuliah dan STEBIS IGM,” ujar dia.
STEBIS IGM, lanjutnya akan memberikan kesempatan dan ruang bagi anak bangsa Indonesia untuk melanjutkan cita cita, harapan dan mimpi mereka hingga berhasil menyelesaikan jenjang perguruan tinggi sesuai dengan minat dan bakat mereka. (andhiko tungga alam)
Comment