by

Undang Alumni, STEBIS Indo Global Mandiri – AMAAN Gagas Walk in Interview

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Menggandeng sebuah plaform digital dan keuangan mikro syariah, AMAAN, Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis dan Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri (IGM) menggelar walk in interview yang ditujukan bagi alumni kampus yang ingin terjun ke dunia kerja, Senin (8/8/2022)

Ratusan alumni STEBIS IGM melakukan wawancara langsung dan mendapatkan kesempatan untuk mengisi lapangan kerja yang disediakan oleh AMAAN tersebut,

Kepala Penjamin Mutu STEBIS IGM, Doly Nofiansyah, S.E, M.Si CTMP, CPRM, CPWA, CSEM, CSOPA mengatakan, kegiatan ini membidik alumni seluruh angkata, untuk dapat bekerja untuk ditempatkan di perusahan tersebut.

“Kami apresiasi kerjasama ini. Tentunya ini momentum yang ditunggu. Ini salah satu luaran capaian akreditasi kita. Alumni kita bisa terserap di lapangan kerja,” katanya kepada IGMTVnews.com.

Untuk diketahui, Amaan adalah sebuah plaform digital untuk jutaan perempuan pengusaha mikro menuju sejahtera dan damai. Amaan menghadirkan layanan keuangan dan non keuangan dalam satu platform digital syariah, demi mewujudkan mimpi perempuan pengusaha mikro di Indonesia. Sebuah solusi digital AMAAN yang berbasih kehidupan, mendukung perempuan pengusaha mikro dan keluarganya menuju sejahtera dan damai.

“Ini sejalan dengan visi misi STEBIS IGM karena bergerak di bidang syariah. Kami menyiapkan alumni kami karena memang kami memiliki program studi tersebut,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed